Breaking

Thursday, August 2, 2018

Resep Masak Babi Kecap enak dan mudah


Resep Babi Kecap by Rosediamond717.blogspot
Saya dan suami penyuka makanan khas batak. Dan emang kami berdua adalah orang batak tulen. Beda selera saya dengan suami hanya di kecap saja. Suami saya suka makan kecap manis sedang saya paling tidak suka dengan kecap. Tapi untuk masakan babi kecap kok saya oke-oke aja yah? mungkin karena dapat sun pipi dari suami sebelum makannya,  Hahahahaa..

Kali ini saya coba masak babi kecap yang enak tapi mudah cara masaknya. Dan yang paling penting adalah gag ribet dan membuat suami saya selera untuk makan banyak. Istri yang baik yah saya *’puji diri hamamago, puji Tuhan Halleluyah’ kata orang batak.

Yuk kita mulai
Bahan :
  • 3 siung bawang putih (haluskan dengan bawang putih)
  • 6 siung bawang merah
  • Cabai rawit 10 biji (kalau bisa 2 warna merah atau orange dan hijau untuk hiasan)
  • 1/4 sdt merica
  • Sedikit pala
  • Garam secukupnya
  • Kecap manis
  • Kaldu bubuk
  • Iris halus bawang bombay
  • 2 kelopak bunga lawang
  • 1 kayu manis
  • 500 ml air
  • 500gr daging babi (usahakan dapat yang segar supaya rasa dagingnya lebih enak)
Cara Memasak :
·         Tumis dengan sedikit minyak goreng yang sudah dipanaskan terlebih dahulu.
·         Tambahkan dengan bunga lawang, lada merica dan pala.
·         Masukkan bawang bombay yang sudah diiris-iris. Tumis sampai wangi.
·         Kemudian masukkan daging babi aduk rata. 
·         Tambahkan 500 ml air dan tambahkan kecap manis. Tunggu sampai warna kecoklatan. Yang berarti kecap sudah meresap ke dalam daging. Aduk lagi merata dan tunggu sampai mendidih.  Kalau daging babi setengah matang, tambahkan sedikit garam dan kaldu bubuk (sesuai selera). Lalu masukkan cabai rawit utuh.
·         Kemudian tunggu sampai daging matang sempurna dan babi kecap enak siap untuk disajikan. Oya, kuahnya jangan banjir ya, sedikit saja maka akan lebih nikmat.

Siap-siap deh dapat ciuman dari suami. Hehehe
God bless

No comments:

Post a Comment